CRITICAL DISCOURSE ANALYSIS CLARIFICATION OF BEAR BRAND PRODUCT HOAX DURING THE COVID PANDEMIC

Penulis

  • Maya Agustina
  • Sanhari Prawiradiredja
  • Nevretia Nevretia

DOI:

https://doi.org/10.38156/gesi.v9i01.208

Abstrak

Berita hoaks terkait produk bear brand yang diklaim masyarakat dapat menyembuhkan seseorang yang terkena virus covid. Menggunakan teori analisis wacana kritis model Teun A. Van Dijk dengan menggunakan metode deskripsi kualitatif. Dengan objek dua media online dan tiga berita. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya wacana didalam dua media online yaitu tempo.co dan kompas.com. Kedua objek media online tersebut dengan tiga jenis berita peneliti terdapat wacana di dalam teks berita yaitu informasi hoaks ini muncul karna dipicu oleh adanya video yang beredar di media sosial “video membagikan 11 tips cepat pulih yang terkena virus covid” dan juga “video berebut susu beruang dipusat perbelanjaan” hingga masyarakat membuat beragam asumsi hingga para pakar dan para ahli dari universitas IPB dan UGM memberikan komentar terkait kasus ini bahwa berita yang beredar di media sosial dan masyarakat itu tidak benar. Susu beruang tidak dapat mengobati, menyembuhkan atau bahkan memulihkan seseorang yang terkena covid-19.  Kandungan nilai gizi yang ada di susu bear sama saja dengan produk susu lainnya dan mengkonsumsi produk susu beruang tidak cukup untuk meningkatkan kekebalan tubuh disamping itu diperlukan asupan pola makan yang sehat dan bergizi, menjaga kebugaran tubuh, dan langkah yang terakhir mematuhi protokol kesehatan dengan cara 5M yaitu mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilisasi dan interaksi. Serta berita online tempo.co lebih tegas dalam memberikan judul berita sedangkan kompas.com memberikan judul berita lebih ke samar-samar sesuai dengan apa yang dirasakan oleh masyarakat.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-11-17

Cara Mengutip

Agustina, M., Prawiradiredja, S. ., & Nevretia, N. (2022). CRITICAL DISCOURSE ANALYSIS CLARIFICATION OF BEAR BRAND PRODUCT HOAX DURING THE COVID PANDEMIC. Seminar Nasional Dan Call For Paper 2023 Dengan Tema "Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia Menuju Indonesia Emas 2045&Quot; PSGESI LPPM UWP, 9(01), 42–56. https://doi.org/10.38156/gesi.v9i01.208