PENYULUHAN PENDIDIKAN SEKSUAL DALAM UPAYA MENCEGAH KEKERASAN SEKSUAL PADA SISWA DI SDN 1 TEGAL BINANGUN TANGGAMUS
DOI:
https://doi.org/10.38156/sjpm.v3i2.357Keywords:
Pendidikan Seksual; Kekerasan Seksual; SiswaAbstract
Pendidikan seks sangat diperlukan agar anak memiliki pengetahuan yang memadai tentang pentingnya menjaga organ-organ reproduksi, serta menanamkan nilai-nilai moral yang berkaitan dengan masalah seksualitas. Namun, pada kenyataannya orang tua dan guru seringkali memberikan penjelasan yang abstrak ketika anak bertanya tentang seksualitas. Kurangnya pendidikan seksual untuk anak, kurangnya pengetahuan dan pemahaman para orang tua dan guru mengenai cara penyampaian pendidikan seksual untuk anak ditemui pada masyarakat sasarannya yaitu sd n 1 tegal binangun kecamatan sumberejo kabupaten tanggamus, tujuan dari kegiatan Pendidikan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran guru mengenai pentingnya menetahui tentang kekerasan seksual, Kegiatan penyuluhan ini dilakukan oleh kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Tegal Binangun, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung dengan sasaran para siswa kelas 5 & 6 di SD Negeri 1 Tegal Binangun. Untuk memahami dan menilai pelaksanaan penyuluhan pencegahan kekerasan seksual, pada pengabdian ini kami menggunakan studi kasus dengan teknik melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik ini dipilih untuk mengeksplorasi konteks, proses dan efek penyuluhan terhadap peserta. Melihat kedatangan kelompok KKN antusias dan keingintahuan seluruh siswa terkait penyuluhan pendidikan seksual meningkat. Namun, keterbatasannya anggota kelompok dan pembagian waktu program kerja menjadi pertimbangan kelompok KKN untuk membatasi peserta. . Materi yang disampaikan tentang perkenalan apa itu kekerasan seksual, bentuk-bentuk dan cara pencegahan kekerasan seksual, upaya mendeteksi dini kondisi yang membuka peluang terjadinya kekerasan seksual dan perilaku yang benar dalam upaya pencegahan kekerasan seksual.
References
Anisa, M. N. M. S. Y. S. (2024). Tubuhku Milikku: Penyuluhan Pendiidkan Seksual untuk Anak Sekolah Dasar. Seminar Nasional LPPM UMMAT, 13(6), 1051–1059.
Ayuningtyas, F. (2023). Urgensi EducaSex bagi Remaja Autis. Nasional Sindonews. https://nasional.sindonews.com/read/1123141/18/urgensi-educasex-bagi-remaja-autis-1686405964?showpage=all
Ifroh, R. H., Riski Suci Rahmadani, A. D., Habibburahman, M., & Fajariani, W. (2018). Pemberdayaan Siswa Sekolah Dasar Di Wilayah Kampung Kb Pelita Kencana Kelurahan Pelita Mengenai Bullying Usia Sekolah. Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(3), 183–196. https://doi.org/10.24198/kumawula.v1i3.21742
Kurniawansyah, E., & Dahlan, D. (2021). Penyebab Terjadinya Kekerasan Terhadap Anak (Studi Kasus di Kabupaten Sumbawa). CIVICUS : Pendidikan-Penelitian-Pengabdian Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan, 9(2), 30. https://doi.org/10.31764/civicus.v9i2.6866
Mareta, R. E. (2024, 4 September 2024). Semester 1 2024, 296 Kejadian Kekerasan Perempuan dan Anak di Lampung. RILISID. Diakses pada https://rilis.id/Daerah/Berita/Semester-1-2024-296-Kejadian-Kekerasan-Perempuan-dan-Anak-Terjadi-di-Lampung-mSr9Ppg
Mayasari, E. D. (2018). PENYULUHAN PENDIDIKAN SEKS KEPADA SISWA-SISWI SD KANISIUS SENGKAN YOGYAKARTA. Abdimas Altruis : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(2), 97–103. https://doi.org/10.24071/aa.v1i2.1758
Nawita, M. (2013). Bunda, Seks Itu Apa?; Bagaimana Menjelaskan Seks Pada Anak. Yrama Widya.
Nugraha, BD (2016). Adik Bayi Datang Dari Mana? PT Mizan Publika.
Pradnyani, I. N. R. M. Y. (2023). Penyuluhan Sex Education dalam Kekerasan Seksual di Mi Miftahul Ulum De Conning School. Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa, 1(7), 1118–1123. https://doi.org/10.59837/jpmba.v1i7.316
SIMFONI PPA (2024). Data Kasus Kekerasan pada Perempuan dan Anak: Januari-Juni 2024. Sistem Informasi Online Perlindungan Perempuan dan Anak. https://latihan-simfoni.kemenpppa.go.id/ringkasan
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 SEMANGGI : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.